logo Kompas.id
OpiniLampu Kuning Ekspor
Iklan

Lampu Kuning Ekspor

Perekonomian Indonesia tumbuh 5,17 persen secara tahunan pada triwulan II-2023. Kinerja ekspor mesti dipacu agar tidak terus merosot pada waktu mendatang.

Oleh
Redaksi
· 2 menit baca
Pengunjung memilih produk minyak goreng di pusat perbelanjaan ritel di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, November 2019.
KOMPAS/PRIYOMBODO (PRI)

Pengunjung memilih produk minyak goreng di pusat perbelanjaan ritel di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, November 2019.

Konsumsi rumah tangga menjadi penyumbang terbesar produk domestik bruto. Kali ini, sumbangannya 53,31 persen terhadap PDB. Investasi, yang sudah bertahun-tahun diharapkan mampu menambah porsi sumbangannya terhadap PDB hingga mendekati konsumsi rumah tangga, perannya kali ini 27,9 persen. Pada triwulan II-2023, konsumsi rumah tangga tumbuh 5,23 persen secara tahunan, sedangkan investasi tumbuh 4,63 persen secara tahunan.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, konsumsi rumah tangga yang tumbuh tinggi antara lain transportasi dan komunikasi; pakaian, alas kaki dan jasa perawatannya; serta hotel dan restoran. Pandemi yang mereda, diikuti mobilitas masyarakat yang meningkat, membuat konsumsi rumah tangga kian menguat.

Editor:
DEWI INDRIASTUTI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000