logo Kompas.id
OlahragaBanyak PR untuk Pemain Ganda...
Iklan

Banyak PR untuk Pemain Ganda Campuran

Kekurangan pada kemampuan individu menjadi pekerjaan rumah yang harus diperbaiki pebulu tangkis ganda campuran Indonesia. Dengan PR itu, mereka akan melawan pemain elite pada babak ketiga Kejuaraan Dunia di Denmark.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati mengalahkan Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman), 21-9, 21-12, pada laga babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Rabu (23/8/2023).
HUMAS PP PBSI

Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati mengalahkan Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman), 21-9, 21-12, pada laga babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Rabu (23/8/2023).

KOPENHAGEN, SELASA — Tiga wakil ganda campuran Indonesia akan menantang pemain elite dunia pada babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis. Untuk bisa menjadi bagian dari kelompok elite itu, Rehan Naufal Kusharjanto dan kawan-kawan memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan dengan target besar Olimpiade Paris 2024.

Ketiga pasangan Indonesia yang akan tampil pada babak ketiga di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Kamis (24/8/2023), adalah Rehan/Lisa Ayu Kusumawati, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Mereka secara berurutan akan menantang ganda campuran peringkat kedua dunia, Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang), peringkat keempat Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), dan peringkat satu dunia yang juga juara bertahan, Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China).

Editor:
JOHANES WASKITA UTAMA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000