logo Kompas.id
OlahragaRuntuhnya Kejayaan Liverpool
Iklan

Runtuhnya Kejayaan Liverpool

Keruntuhan kejayaan Liverpool tidak hadir dalam semalam. “Si Merah” semakin menunjukkan kelemahan dari laga ke laga. Kekalahan telak dari Brighton nyaris memupus angan Liverpool finis di empat besar

Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA
· 4 menit baca
Pemain Brighton Solly March (kanan) mencetak gol ke gawang Liverpool yang dijaga kiper Alisson Becker pada laga Liga Inggris di Stadion American Express Community, Brighton, Inggris, Minggu (15/1/2023) dini hari WIB. Brighton menang 3-0 pada laga itu.
AFP/GLYN KIRK

Pemain Brighton Solly March (kanan) mencetak gol ke gawang Liverpool yang dijaga kiper Alisson Becker pada laga Liga Inggris di Stadion American Express Community, Brighton, Inggris, Minggu (15/1/2023) dini hari WIB. Brighton menang 3-0 pada laga itu.

BRIGHTON, MINGGU – Era kejayaan Liverpool yang dibangun oleh manajer Jurgen Klopp secara perlahan mulai terkikis dan semakin runtuh. “Si Merah” mulai memasuki fase kegelapan seiring kekalahan telak 0-3 dari tuan rumah Brighton and Hove Albion, Sabtu (14/1/2023) malam WIB. Kekalahan tersebut mempersulit kans Liverpool finis di empat besar pada akhir musim.

Reputasi Liverpool sebagai tim papan atas bertabur prestasi bak hilang ditelan bumi di Stadion AMEX, markas Brighton. Kelemahan dalam bertahan dan kurangnya kekuatan stamina menyebabkan kehancuran Liverpool dalam beberapa pekan terakhir. Ini adalah kekalahan keenam Liverpool musim ini. Dalam lima laga sebelumnya, Liverpool juga tampil mengecewakan dengan menelan dua kekalahan, satu hasil imbang, dan dua kemenangan.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000