logo Kompas.id
OlahragaWarisan Ratu Elizabeth II...
Iklan

Warisan Ratu Elizabeth II untuk Olahraga

Dunia olahraga berduka atas wafatnya Ratu Elizabeth II, Kamis kemarin. Saksi juara Piala Dunia 1966 hingga dukungan untuk Olimpiade London 2012 adalah warisan paling berkesan Sang Ratu untuk olahraga Inggris.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 6 menit baca
Para pemain Manchester United mengheningkan cipta dan mengenakan ban lengan hitam seiring wafatnya Ratu Elizabeth II sebelum laga pembuka Grup E Liga Europa antara MU dan Real Sociedad di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Kamis (8/9/2022).
AP/DAVE THOMPSON

Para pemain Manchester United mengheningkan cipta dan mengenakan ban lengan hitam seiring wafatnya Ratu Elizabeth II sebelum laga pembuka Grup E Liga Europa antara MU dan Real Sociedad di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Kamis (8/9/2022).

Selama 70 tahun mengemban peran sebagai kepala negara Kerajaan Inggris dan negara-negara persemakmuran, Ratu Elizabeth II tidak hanya punya ikatan kental di bidang sosial, budaya, dan politik. Ia adalah salah satu tokoh yang amat dihormati di bidang olahraga. Banyak momen terbaik Inggris di dunia olahraga dihadiri olehnya, termasuk ketika tim ”Tiga Singa” meraih gelar Piala Dunia 1966.

Kabar wafatnya Ratu Elizabeth II dengan damai di Istana Buckingham, Kamis (8/9/2022) siang waktu setempat, mengantarkan awan kelabu yang menyelimuti Inggris dan dunia. Berita duka itu langsung direspon dengan pemberian penghormatan agung pamungkas bagi Sang Ratu, yang dilakukan tiga tim Inggris dan satu tim Skotlandia yang berlaga di kompetisi antarklub Eropa, Jumat (9/9/2022) dini hari WIB.

Editor:
JOHANES WASKITA UTAMA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000