logo Kompas.id
OlahragaTetap Waspada di Tengah Pesta
Iklan

Tetap Waspada di Tengah Pesta

Antusiasme warga Papua menyaksikan PON Papua 2021 di saat pandemi Covid-19 sepatutnya diiringi ketegasan dan kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan.

Oleh
REDAKSI
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/rE0fdrvxOcJ1oxbS3sX13CmVsfc=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F09%2F1174f0b0-ef02-4672-80ca-5ac382b01a6c_jpg.jpg
Kompas/Wawan H Prabowo

Warga memadati arena lomba dayung Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2021 di Teluk Youtefa, Kota Jayapura, Rabu (29/9/2021). Tingginya antusiasme masyarakat untuk menyaksikan pertandingan PON Papua 2021 belum didukung oleh kesadaran dan kedisiplinan warga dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Untuk pertama kali dalam sejarah republik ini, Pekan Olahraga Nasional berlangsung di tanah Papua. Ajang olahraga multicabang empat tahunan ini akan mempertandingkan 37 cabang olahraga, 56 disiplin, dan 679 nomor pertandingan, dengan diikuti oleh sekitar 6.300 atlet dari 34 provinsi di Tanah Air. Pertandingan digelar di empat kluster, yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke.

PON di Papua menjadi puncak dari kerja keras dan perjuangan bersama pemerintah pusat, Pemerintah Provinsi Papua, PB PON Papua 2021, pihak swasta, dan dukungan warga Papua. Mereka melewati berbagai tantangan untuk membangun infrastruktur arena, sarana penginapan untuk atlet, persiapan teknis penyelenggaraan, hingga menghadapi pandemi Covid-19, tantangan besar yang membuat penyelenggaraan PON tertunda satu tahun.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000