logo Kompas.id
OlahragaLegawa dan Motivasi untuk...
Iklan

Legawa dan Motivasi untuk Olimpiade Tokyo

Kegagalan tampil di All England menjadi pelajaran berharga bagi para pemain. Mereka termotivasi untuk tampil maksimal pada momen besar berikutnya, yakni Olimpiade Tokyo 2020.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/6SVFdtY9c6ZU02ZLOKgSet7ac3s=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2Fae06_1616254495.jpg
ADRIAN DENNIS / AFP

Ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo (kiri) dan Yuta Watanabe, berlaga melawan Jeppe Bay/Lasse Molhede pada laga semifinal All England di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Sabtu (20/3/2021). Endo/Watanabe lolos ke final dan berpeluang mempertahankan gelar juara.

BIRMINGHAM, SABTU — Dipaksa mundur dari All England karena terbentur protokol kesehatan dari otoritas layanan kesehatan (NHS) Inggris memberi hikmah, bahkan motivasi bagi pebulu tangkis Indonesia. Sekembali ke Tanah Air, mereka akan kembali fokus untuk momen yang lebih besar: Olimpiade Tokyo 2020.

Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu termasuk atlet yang tak mendapat kesempatan tampil pada turnamen prestisius di Utilita Arena Birmingham, 17-21 Maret, tersebut. Pasangan peringkat keenam dunia itu sebenarnya berhak lolos ke babak kedua setelah lawan mereka di babak pertama mengundurkan diri. Akan tetapi, Greysia/Apriyani akhirnya dinyatakan kalah walkover (WO) pada babak kedua.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000