logo Kompas.id
NusantaraJatim Bersih-bersih Alat...
Iklan

Jatim Bersih-bersih Alat Peraga Kampanye di Masa Tenang

Penurunan alat peraga kampanye berlangsung serentak di sejumlah daerah di Jawa Timur sejak Minggu dini hari.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
· 3 menit baca
Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur menurunkan tim untuk membereskan alat peraga kampanye peserta pemilu serentak 2024 di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (11/2/2024) dini hari.
DOK KPU JATIM

Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur menurunkan tim untuk membereskan alat peraga kampanye peserta pemilu serentak 2024 di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (11/2/2024) dini hari.

SURABAYA, KOMPAS — Memasuki masa tenang Pemilu 2024, alat peraga kampanye diturunkan serentak di sejumlah daerah di Jawa Timur. Pengawas pemilu dikerahkan untuk menekan pelanggaran.

Pembersihan alat peraga kampanye serentak digelar, antara lain, di Surabaya dan Sidoarjo, Minggu (11/2/2024). Kegiatan itu dikoordinasi oleh Komisi Pemilihan Umum Jatim bersama peserta pemilu, Badan Pengawas Pemilu Jatim, serta instansi terkait lain.

Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Pahami informasi seputar pemilu 2024 dari berbagai sajian berita seperti video, opini, Survei Litbang Kompas, dan konten lainnya.
Kunjungi Halaman Pemilu

Jumlah yang terlibat dalam kegiatan pembersihan lebih kurang 210 orang. Tim tersebut, antara lain, terdiri dari 35 personel Satuan Polisi Pamong Praja Jatim, 15 anggota Polda Jatim, 10 orang dari Bawaslu Jatim, 5 orang dari Dinas Perhubungan Jatim, perwakilan tim kampanye pasangan calon tingkat Jatim, serta perwakilan partai politik dan calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari daerah pemilihan Jatim.

Tim pembersihan alat peraga kampanye (APK) bergerak dari Kantor KPU Jatim tepat pada pukul 00.00 WIB. Mereka langsung menuju pada delapan lokasi pembersihan di wilayah Surabaya dan Sidoarjo. Kegiatan di Surabaya dimulai dari jalan layang Wonokromo, lanjut ke simpang empat Margorejo, dan simpang empat Siwalankerto.

Baca juga: Mengganggu, Warga Minta Alat Peraga Kampanye Dicopot

Tim juga bergerak di wilayah Sidoarjo yang dimulai dari simpang tiga atau pertigaan pabrik paku, jalan layang Waru, dan area Terminal Purabaya. Selanjutnya, tim pembersihan melanjutkan kegiatan di Green Park Jemursari.

Trotoar di kawasan Jemursari, Surabaya, Jawa Timur, terhalang <i>banner</i> salah satu calon anggota legislatif yang rusak, Jumat (29/12/2023).
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Trotoar di kawasan Jemursari, Surabaya, Jawa Timur, terhalang banner salah satu calon anggota legislatif yang rusak, Jumat (29/12/2023).

Anggota Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU Jatim Gogot Cahyo Baskoro mengatakan, batas peserta pemilu untuk berkampanye adalah Sabtu (10/2/2024) pukul 23.59 WIB. Lewat dari itu, kampanye dalam metode apa pun tidak diperbolehkan.

Iklan

”Pembersihan APK dilakukan serentak di seluruh Jawa Timur, mulai tingkat KPU provinsi, KPU kabupaten dan kota, Panitia Pemilihan Kecamatan, hingga Panitia Pemungutan Suara,” ujar Gogot.

Berdasarkan peraturan KPU, lanjutnya, pembersihan APK menjadi tanggung jawab peserta pemilu, baik tim kampanye pasangan calon, partai politik, ataupun calon anggota DPD. KPU Jatim berinisiatif membantu mengkoordinasi kegiatan pembersihan alat kampanye secara serentak agar lebih efektif.

”KPU Jatim telah menginstruksikan kepada KPU kabupaten dan kota untuk berkoordinasi dengan peserta pemilu, Bawaslu, dan stakeholders terkait sesuai tingkatan. Selain itu, KPU kabupaten dan kota juga mengonsolidasikan agenda ini kepada jajaran di bawahnya,” kata Gogot.

Baca juga: 1.246 Alat Peraga Kampanye di Kota Pontianak Ditertibkan

Pihaknya berharap agenda pembersihan alat peraga kampanye pada awal masa tenang ini akan efektif. Sebab, kegiatan yang dilakukan sejak awal ini akan memberi waktu yang cukup kepada peserta pemilu untuk menindaklanjutinya.

Anak-anak mengikuti pelatihan membuat tas berbahan dasar bekas alat peraga kampanye yang diselenggarakan Sekolah Rakyat Kejawan dan Komunitas Relawan Peduli Sekitar, di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (14/4/2019).
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Anak-anak mengikuti pelatihan membuat tas berbahan dasar bekas alat peraga kampanye yang diselenggarakan Sekolah Rakyat Kejawan dan Komunitas Relawan Peduli Sekitar, di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (14/4/2019).

Integritas pengawas pemilu harus dikedepankan agar mereka bisa menjalankan tugasnya secara optimal untuk menjaga pemilu berjalan sesuai ketentuan perundang-undangan.

Ketua KPU Jatim Choirul Anam menambahkan, di masa tenang ini, pihaknya meminta semua peserta pemilu untuk tetap menjaga situasi aman hingga hari pemungutan suara pada 14 Febuari 2024. Para pihak agar mengedepankan saling hormat dan patuh pada aturan demi mencegah konflik di masyarakat.

Ketua Bawaslu Sidoarjo Agung Nugraha mengatakan, selama masa tenang ini, pihaknya mengerahkan pengawas pemilu. Peran mereka sangat penting selama masa tenang hingga masa pemungutan suara, salah satunya menekan pelanggaran pemilu.

”Oleh karena itulah, integritas pengawas pemilu harus dikedepankan agar mereka bisa menjalankan tugasnya secara optimal untuk menjaga pemilu berjalan sesuai ketentuan perundang-undangan,” ucap Agung.

Baca juga: Warga Celaka karena Atribut Kampanye

Editor:
IRMA TAMBUNAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000