logo Kompas.id
NusantaraLahan 1,5 Hektar di TPA Kopi...
Iklan

Lahan 1,5 Hektar di TPA Kopi Luhur Cirebon Terbakar, Penanganan Masih Berlangsung

Sekitar 1,5 hektar area Tempat Pembuangan Akhir Kopi Luhur di Kota Cirebon, Jawa Barat, hangus terbakar dalam empat hari terakhir. Hingga Selasa (12/9/2023), petugas gabungan masih berupaya mendinginkan area itu.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
· 3 menit baca
Petugas menyemprotkan air ke area terdampak kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir Sampah Kopi Luhur, Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (12/9/2023). Kebakaran yang terjadi sejak Sabtu pekan lalu itu menghanguskan lahan seluas 1,5 hektar.
DOKUMENTASI BPBD KOTA CIREBON

Petugas menyemprotkan air ke area terdampak kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir Sampah Kopi Luhur, Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (12/9/2023). Kebakaran yang terjadi sejak Sabtu pekan lalu itu menghanguskan lahan seluas 1,5 hektar.

CIREBON, KOMPAS — Sekitar 1,5 hektar lahan di Tempat Pembuangan Akhir atau TPA Kopi Luhur di Kota Cirebon, Jawa Barat, hangus terbakar dalam empat hari terakhir. Hingga Selasa (12/9/2023), petugas gabungan masih berupaya mendinginkan lahan terdampak untuk mencegah kobaran api.

Berdasarkan pendataan sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cirebon, area TPA Kopi Luhur yang terbakar sejak Sabtu pekan lalu itu mencapai 1,5 hektar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, sekitar 1.500 keluarga terdampak asap bekas kebakaran.

Editor:
HARIS FIRDAUS
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000