logo Kompas.id
NusantaraTawaran Baru Menikmati Cirebon...
Iklan

Tawaran Baru Menikmati Cirebon Lebih Lama Lagi

Kawasan Rebana di pantura Jawa Barat merekahkan bisnis UMKM hingga wisata di sekitarnya. Kemudahan infrastruktur dan transportasi ikut menopangnya.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
· 5 menit baca
Sejumlah delegasi dari China bersama pejabat Pemerintah Kota Cirebon mengunjungi Mall UKM (Usaha Kecil Menengah) di Kantor Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan, dan Perindustrian Kota Cirebon, Jawa Barat, Kamis (10/8/20230. Mall UKM menjadi wadah promosi bagi pelaku usaha mikro, kecil, menengah di Cirebon dan sekitarnya. Aneka produk pun terpajang di sana, mulai dari kuliner hingga batik khas Cirebon.
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Sejumlah delegasi dari China bersama pejabat Pemerintah Kota Cirebon mengunjungi Mall UKM (Usaha Kecil Menengah) di Kantor Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan, dan Perindustrian Kota Cirebon, Jawa Barat, Kamis (10/8/20230. Mall UKM menjadi wadah promosi bagi pelaku usaha mikro, kecil, menengah di Cirebon dan sekitarnya. Aneka produk pun terpajang di sana, mulai dari kuliner hingga batik khas Cirebon.

Pembangunan kawasan Rebana dan kehadiran infrastruktur di Jawa Barat bagian timur ikut membuka banyak pilihan baru menuju Kota Cirebon. Ibaratnya, kini semakin banyak jalan menuju Cirebon, dari via tol hingga bandara. Geliat usaha, mikro, kecil, menengah serta pariwisata pun kian merekah.

Mall UKM atau Melayani Anda Lewat Usaha Kecil Menengah di Kantor Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan, dan Perindustrian (DKUKMPP) Kota Cirebon, Kamis (10/8/2023) siang, kedatangan tamu istimewa. Belasan pengunjung berasal dari sejumlah daerah di China menempuh jarak ribuan kilometer untuk tiba di ”Kota Udang”.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000