logo Kompas.id
NusantaraKebun Bunga di Tomohon Pun...
Iklan

Kebun Bunga di Tomohon Pun Telah Berlistrik

Pada 2021, PT PLN datang ke kebun-kebun bunga di Tomohon dengan program CSR berupa pemasangan sambungan baru dengan daya 900 VA khusus untuk melistriki kebun bunga. Petani pun bisa menghemat biaya energi di kebun.

Oleh
KRISTIAN OKA PRASETYADI
· 6 menit baca
Piet Pungus (72), petani bunga, meninjau bunga-bunga yang tumbuh di rumah kaca miliknya di bilangan Kakaskasen, Kota Tomohon, Sulawesi Utara, Jumat (7/7/2023).
KOMPAS/KRISTIAN OKA PRASETYADI

Piet Pungus (72), petani bunga, meninjau bunga-bunga yang tumbuh di rumah kaca miliknya di bilangan Kakaskasen, Kota Tomohon, Sulawesi Utara, Jumat (7/7/2023).

Dengan penuh semangat, Piet Pungus (72) menuntun kami ke sebuah rumah kaca alias greenhouse di kebun bunga milik keluarganya. Letaknya di lereng Kelurahan Kakaskasen Satu, Kota Tomohon, Sulawesi Utara. Sebuah tongkat ia gunakan untuk memantapkan tapaknya yang mulai sedikit tertatih.

Begitu pintu rumah kaca dibuka, membentang jajaran beribu tangkai tanaman berdaun hijau yang tingginya boleh jadi mencapai 1 meter. Di ujungnya, kuncup-kuncup bunga yang masih kecil mulai merekah. ”Ini sebulan lagi sudah mekar, bisa dipanen buat TIFF,” kata Piet, mengacu pada Festival Bunga Internasional Tomohon (Tomohon International Flower Festival/TIFF), pada Jumat (7/7/2023) siang itu.

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000