logo Kompas.id
NusantaraKPU Bali Tetapkan Jumlah...
Iklan

KPU Bali Tetapkan Jumlah Pemilih dalam DPT Sebanyak 3,26 Juta

KPU Provinsi Bali menetapkan jumlah pemilih dalam DPT Provinsi Bali untuk Pemilu 2024 sebanyak 3.269.516 orang. Rekapitulasi secara nasional akan digelar KPU pada 4 Juli mendatang.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 3 menit baca
KPU Provinsi Bali menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi DPT Provinsi Bali untuk Pemilu 2024 di Kota Denpasar, Rabu (28/6/2023). Ketua KPU Provinsi Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan (ketiga dari kiri) menyerahkan dokumen berita acara rekapitulasi DPT Provinsi Bali ke lembaga dan instansi terkait, termasuk ke Bawaslu Provinsi Bali, yang diterima anggota Bawaslu Provinsi Bali, I Wayan Widyardana Putra (ketiga dari kanan).
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

KPU Provinsi Bali menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi DPT Provinsi Bali untuk Pemilu 2024 di Kota Denpasar, Rabu (28/6/2023). Ketua KPU Provinsi Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan (ketiga dari kiri) menyerahkan dokumen berita acara rekapitulasi DPT Provinsi Bali ke lembaga dan instansi terkait, termasuk ke Bawaslu Provinsi Bali, yang diterima anggota Bawaslu Provinsi Bali, I Wayan Widyardana Putra (ketiga dari kanan).

DENPASAR, KOMPAS — Komisi Pemilihan Umum Provinsi Bali menetapkan jumlah pemilih di Bali berdasarkan hasil rekapitulasi daftar pemilih tetap untuk Pemilu 2024 sebanyak 3.269.516 orang. KPU Provinsi Bali meminta seluruh masyarakat agar berpartisipasi dan memberikan masukan untuk perbaikan DPT untuk Pemilu 2024 sebelum jumlah pemilih dalam DPT ditetapkan secara nasional pada 4 Juli mendatang.

Daftar pemilih tetap (DPT) Provinsi Bali itu ditetapkan KPU Provinsi Bali dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi DPT Provinsi Bali untuk Pemilu 2024 di Kota Denpasar, Bali, Rabu (28/6/2023). Dalam rapat pleno rekapitulasi itu, KPU Provinsi Bali juga menerima masukan dari beberapa perwakilan partai politik, yang mengikuti rapat pleno tersebut, perihal data pemilih.

Editor:
AGNES BENEDIKTA SWETTA BR PANDIA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000