logo Kompas.id
NusantaraMobil Pemudik di Tapanuli...
Iklan

Mobil Pemudik di Tapanuli Selatan Terseret Arus Sungai, Enam Orang Tewas

Mobil kabin ganda yang membawa 14 pemudik terseret arus sungai di Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumut. Enam meninggal dan dua hilang. Pemudik diimbau meningkatkan kewaspadaan atas hujan lebat, banjir, dan longsor di Sumut.

Oleh
NIKSON SINAGA
· 3 menit baca
Sebuah mobil kabin ganda yang membawa 14 penumpang terseret arus sungai di Kecamatan Aek Bilah, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Rabu (19/4/2023). Enam penumpang meninggal.
HUMAS POLRES TAPANULI SELATAN

Sebuah mobil kabin ganda yang membawa 14 penumpang terseret arus sungai di Kecamatan Aek Bilah, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Rabu (19/4/2023). Enam penumpang meninggal.

SIPIROK, KOMPAS — Sebuah mobil kabin ganda yang membawa 14 pemudik dari Riau terseret arus sungai saat akan tiba di kampung halaman di Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Enam di antaranya tewas dan dua hilang. Pemudik diimbau meningkatkan kewaspadaan karena hujan lebat diperkirakan turun di sejumlah daerah di Sumut dalam beberapa hari ini.

Kepala Kepolisian Resor Tapanuli Selatan Ajun Komisaris Besar Imam Zamroni, Kamis (20/4/2023), mengatakan, petugas gabungan masih mencari dua korban yang hilang. Mobil itu terseret arus sungai saat menyeberang dari badan sungai untuk menghindari jembatan yang rusak, Rabu sekitar pukul 19.00.

Editor:
RINI KUSTIASIH
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000