logo Kompas.id
NusantaraBelum Ditemukan di Sultra,...
Iklan

Belum Ditemukan di Sultra, Pemda Dituntut Terus Waspadai Kasus Gagal Ginjal Akut

Kasus gagal ginjal akut progresif atipikal belum ditemukan di Kendari, Sulawesi Tenggara. Meski demikian, arahan Kementerian Kesehatan paling mutakhir belum dipahami pemerintah.

Oleh
SAIFUL RIJAL YUNUS
· 4 menit baca
Petugas menurunkan obat sirup dari etalase di sebuah apotek di Kendari, Sulawesi Tenggara, Rabu (19/10/2022). Kementerian Kesehatan melarang sementara peredaran obat sirup untuk mengantisipasi kasus gagal ginjal akut yang merebak di sejumlah daerah. Kasus yang masih dalam penyelidikan ini telah membuat 99 anak meninggal dunia di Indonesia.
KOMPAS/SAIFUL RIJAL YUNUS

Petugas menurunkan obat sirup dari etalase di sebuah apotek di Kendari, Sulawesi Tenggara, Rabu (19/10/2022). Kementerian Kesehatan melarang sementara peredaran obat sirup untuk mengantisipasi kasus gagal ginjal akut yang merebak di sejumlah daerah. Kasus yang masih dalam penyelidikan ini telah membuat 99 anak meninggal dunia di Indonesia.

KENDARI, KOMPAS — Kasus gagal ginjal akut progresif atipikal yang menyebar di banyak daerah belum ditemukan di Kendari dan Sulawesi Tenggara secara luas. Sejumlah upaya pencegahan terus dilakukan di berbagai tingkatan. Pemerintah daerah diharapkan terus meningkatkan kewaspadaan dan melakukan pencegahan dini.

Penelusuran ke sejumlah rumah sakit daerah di Kendari menunjukkan belum adanya laporan kasus gagal ginjal misterius tersebut. Pihak terkait masih melakukan pengawasan dan antisipasi adanya kasus tersebut di wilayah ini. Hanya saja, mereka belum mendapatkan arahan terbaru dari Kementerian Kesehatan terkait kasus yang telah menyebabkan puluhan anak meninggal dunia.

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000