logo Kompas.id
NusantaraKKB Dipukul Mundur, Korban...
Iklan

KKB Dipukul Mundur, Korban Penembakan KKB di Papua Dievakuasi

Evakuasi kedua korban penembakan oleh kelompok kriminal bersenjata di Kabupaten Puncak ke Timika berjalan lancar. Aparat keamanan juga memukul mundur kelompok tersebut dari Ilaga, ibu kota Puncak.

Oleh
FABIO MARIA LOPES COSTA
· 3 menit baca
 Evakuasi Prajurit Kepala Fermansyah, salah satu dari dua korban KKB dari Bandar Udara Ilaga, Kabupaten Puncak, ke Timika dengan menggunakan helikopter pada Senin (21/2/2022).
PENERANGAN KODAM XVII/CENDERAWASIH

Evakuasi Prajurit Kepala Fermansyah, salah satu dari dua korban KKB dari Bandar Udara Ilaga, Kabupaten Puncak, ke Timika dengan menggunakan helikopter pada Senin (21/2/2022).

JAYAPURA, KOMPAS - Polisi dan TNI menyebut sudah memukul mundur kelompok kriminal bersenjata di Ilaga, Puncak, Papua, kembali ke hutan menjauhi permukiman dan fasilitas umum, Senin (21/2/2022). Sementara itu, proses evakuasi dua orang yang ditembak kelompok itu, dari Ilaga menuju Timika, berjalan lancar.

Sebelumnya, kelompok kriminal bersenjata (KKB) kembali berulah di Ilaga, Sabtu (19/2/2022)-Minggu (20/2/2022). Dua orang terluka tembak. Kelompok itu juga meneror warga sipil yang tengah menjalankan ibadah. Empat rumah warga setempat juga dibakar.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000