logo Kompas.id
NusantaraPrajurit TNI AU Tertembak di...
Iklan

Prajurit TNI AU Tertembak di Bandara Ilaga, Tiga Pesawat Batal Mendarat

Kelompok kriminal bersenjata kembali menyerang Bandara Ilaga di Kabupaten Puncak. Aksi ini menyebabkan pesawat tak bisa mendarat dan bandara kembali ditutup.

Oleh
FABIO MARIA LOPES COSTA
· 3 menit baca
Prajurit Kepala Fermansyah terluka terkena tembakan saat kelompok kriminal bersenjata menyerang aparat keamanan yang bertugas di Bandara Ilaga, Kabupaten Puncak, Sabtu (19/2/2022).
KOREM 173/PRAJA VIRA BRAJA

Prajurit Kepala Fermansyah terluka terkena tembakan saat kelompok kriminal bersenjata menyerang aparat keamanan yang bertugas di Bandara Ilaga, Kabupaten Puncak, Sabtu (19/2/2022).

JAYAPURA, KOMPAS — Situasi di Kabupaten Puncak, Papua, memanas lagi setelah Bandar Udara Ilaga kembali diserang kelompok kriminal bersenjata, Sabtu (19/2/2022) sekitar pukul 07.56. Seorang anggota TNI Angkatan Udara tertembak dan tiga pesawat tidak bisa mendarat.

Komandan Resor Militer 173/Praja Vira Braja Brigadir Jenderal Taufan Gestoro mengatakan, prajurit yang tertembak adalah Prajurit Kepala Fermansyah. Dia terluka di bahu tembus ke punggung bagian kanan. ”Helikopter dari Timika telah dikirim ke Bandara Ilaga untuk mengevakuasi korban yang masih dalam kondisi sadar hingga saat ini,” katanya.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000