logo Kompas.id
NusantaraSidoarjo Kirim Tenaga...
Iklan

Sidoarjo Kirim Tenaga Kesehatan untuk Bantu Korban Erupsi Semeru

Pemerintah Kabupaten Sidoarjo mengirimkan bantuan tenaga kesehatan dan obat-obatan untuk korban bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Senin (6/12/2021).

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ExNVq2bXYIvFdqyKQWVHAe4auFs=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2FIMG-20211206-WA0010_1638770630.jpg
PEMKAB SIDOARJO

Tim dokter dan perawat yang ditugaskan Pemkab Sidoarjo untuk memperkuat layanan kesehatan masyarakat korban erupsi Semeru di Lumajang, Jawa Timur, Senin (6/12/2021).

SIDOARJO, KOMPAS — Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, mengirimkan bantuan tenaga kesehatan dan obat-obatan untuk korban bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Senin (6/12/2021). Bantuan tersebut diharapkan bisa mengoptimalkan penanganan masalah kesehatan masyarakat, terutama para korban luka dan pengungsi.

Bantuan tenaga kesehatan yang dikirimkan sebanyak tujuh orang yang terdiri dari dokter umum, perawat, dokter spesialis anestesi, dan tenaga penata anestesi. Dikirim pula satu unit ambulans. Bersamaan dengan pemberangkatan tenaga kesehatan tersebut, juga dikirimkan bantuan obat-obatan dan kebutuhan logistik pendukung, seperti kantong jenazah, makanan tambahan untuk anak-anak, dan susu formula untuk bayi.

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000