logo Kompas.id
NusantaraPelanggaran Protokol Kesehatan...
Iklan

Pelanggaran Protokol Kesehatan Masih Warnai Pilkada di Sulut

Pemungutan suara Pilkada 2020 di Manado, Sulawesi Utara, berjalan sesuai protokol kesehatan meski ketidakdisiplinan masih terlihat. Terdapat pula aneka kendala teknis.

Oleh
KRISTIAN OKA PRASETYADI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/AHy5GXZD7JxyJWM-j2v_xEi90X0=/1024x684/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2F8e054f27-84fa-45c9-b121-94d4ab844d00_jpg.jpg
KOMPAS/KRISTIAN OKA PRASETYADI

Pemilih di TPS 003 Bumi Beringin, Manado, Sulawesi Utara, mengamati visi misi para calon gubernur Sulut dan calon wali kota Manado, Rabu (9/12/2020).

MANADO, KOMPAS — Pemungutan suara Pilkada 2020 di Manado, Sulawesi Utara, berjalan sesuai protokol kesehatan meski ketidakdisiplinan pemilih maupun penyelenggara terhadap protokol kesehatan masih terlihat. Kendati begitu, Badan Pengawas Pemilu Sulut menerima laporan kendala teknis di lapangan, termasuk salah satu pengawas di Tomohon yang ternyata positif Covid-19.

Di Manado, suasana kota pada hari pemungutan suara, Rabu (9/12/2020), lengang sejak pagi. Warga Manado mengikuti dua pilkada, yakni untuk wali kota Manado dan gubernur Sulut. Pemilih berangsur-angsur datang ke tempat pemungutan suara (TPS) pada pukul 08.00 Wita, seperti di TPS 003 Bumi Beringin, Wenang. TPS itu dilaporkan buka lewat dari pukul 07.00, tetapi tidak sampai menyebabkan antrean pemilih.

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000