logo Kompas.id
NusantaraKabupaten Sukamara Terapkan...
Iklan

Kabupaten Sukamara Terapkan Belajar Daring meski Zona Hijau

Di Kalimantan Tengah, pembelajaran daring masih terus diberlakukan. Kabupaten Sukamara yang menjadi satu-satunya wilayah yang masuk zona hijau pun belum berani membuka sekolah tatap muka.

Oleh
DIONISIUS REYNALDO TRIWIBOWO
· 4 menit baca

PALANGKARAYA, KOMPAS — Di Kalimantan Tengah, pembelajaran daring masih dipilih sebagai sistem belajar yang paling aman di masa pandemi Covid-19. Kabupaten Sukamara yang menjadi satu-satunya wilayah yang masuk zona hijau pun belum berani membuka sekolah tatap muka.

Pemerintah Kalimantan Tengah sebelumnya memperpanjang status tanggap darurat pandemi Covid-19 hingga 23 September 2020. Dalam kebijakan itu juga diatur soal kegiatan pembelajaran di sekolah, dengan sekolah yang bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka hanya wilayah zona hijau atau tidak memiliki kasus terkonfirmasi aktif Covid-19.

Data dari Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Kalteng, hingga kini hanya Kabupaten Sukamara yang sudah memasuki zona hijau, Kabupaten Lamandau memasuki zona kuning, sedangkan wilayah lain memasuki zona oranye.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000