logo Kompas.id
InternasionalJepang Jadi Negara Kelima yang...
Iklan

Jepang Jadi Negara Kelima yang Sukses Mendarat di Bulan

Jepang kini resmi masuk ”klub elite” negara-negara yang sukses mendaratkan misinya ke Bulan, menyusul empat negara lain.

Oleh
HELENA FRANSISCA NABABAN
· 4 menit baca
Foto bertanggal 7 September 2023 ini memperlihatkan roket H-IIA, yang membawa wahana robot antariksa untuk misi ke Bulan, lepas landas dari Pusat Luar Angkasa Tanegashima di Pulau Tanegashima, Prefektur Kagoshima, Jepang. Wahana antariksa yang diangkut roket itu telah mendarat di Bulan, Sabtu (20/1/2024) dini hari waktu Jepang.
AFP PHOTO/JAPAN AEROSPACE EXPLORATION AGENCY (JAXA)

Foto bertanggal 7 September 2023 ini memperlihatkan roket H-IIA, yang membawa wahana robot antariksa untuk misi ke Bulan, lepas landas dari Pusat Luar Angkasa Tanegashima di Pulau Tanegashima, Prefektur Kagoshima, Jepang. Wahana antariksa yang diangkut roket itu telah mendarat di Bulan, Sabtu (20/1/2024) dini hari waktu Jepang.

TOKYO, SABTU — Jepang menorehkan kesuksesan dalam sejarah dan misi antariksanya dengan menjadi negara kelima di dunia ini yang berhasil menembus Bulan. Wahana robot angkasa luar dari ”Negeri Matahari Terbit”, Sabtu (20/1/2024) dini hari, sukses menyentuh permukaan Bulan.

Wahana Pendarat Cerdas untuk Penyelidikan Bulan atau Smart Lander for Investigating Moon (SLIM) alias ”Pembidik Bulan (Moon Sniper)”, demikian nama dan alias wahana robot yang mendarat di Bulan itu, menyentuh dengan lembut permukaan bulan dekat kawah khatulistiwa, kawah Shioli. Pendaratan ini tepat sesuai jadwal yang dirancang dan di lokasi yang diharapkan.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000