logo Kompas.id
InternasionalFilipina-AS Gelar Latihan...
Iklan

Filipina-AS Gelar Latihan Militer Gabungan di Laut China Selatan

Pasukan militer Filipina, Inggris, Kanada, Jepang, dan Amerika Serikat memulai latihan gabungan di perairan Filipina.

Oleh
IRENE SARWINDANINGRUM
· 3 menit baca
Komandan Armada Ketujuh Amerika Serikat,  Laksamana Madya Karl Thomas dan Kepala Staf Angkatan Laut Filipina Laksamana Madya Toribio Adaci berjabat tangan dalam upacara pembukaan Latihan Militer Gabungan Samasama 2023 di Manila, Senin (2/10/2023).
JAM STA ROSA

Komandan Armada Ketujuh Amerika Serikat, Laksamana Madya Karl Thomas dan Kepala Staf Angkatan Laut Filipina Laksamana Madya Toribio Adaci berjabat tangan dalam upacara pembukaan Latihan Militer Gabungan Samasama 2023 di Manila, Senin (2/10/2023).

MANILA, SELASA – Belum genap sepekan berlalu dari ketegangan China-Filipina di Karang Scarborough, Angkatan Laut Filipina, Inggris, Kanada, Jepang, dan Amerika Serikat memulai latihan gabungan di perairan Filipina pada Senin (2/10/2023). Pekan lalu, ketegangan antara Beijing dan Manila meningkat mengenai pembatasan akses nelayan Filipina di Karang Scarborough oleh pihak China.

Di tengah meningkatnya ketegangan regional itu, latihan ini pun menjadi semacam unjuk kekuatan Filipina dan sekutunya. Latihan gabungan bertajuk “Samasama” ini diikuti lebih dari 1.800 peserta. “Samasama” dalam bahasa Tagalog artinya kebersamaan.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000