
Mexico City
Gara-gara seekor ayam kesasar di jalur rel, layanan kereta bawah tanah di Mexico City, Meksiko, lumpuh sesaat. Kejadian unik—tetapi nyata—ini diketahui dari video yang disiarkan pengelola sistem kereta bawah tanah (Metro), Senin (15/5/2023).
Hari Minggu (14/5/2023), aliran listrik di stasiun dekat pusat kota Mexico City terpaksa diputus. Beberapa petugas harus menangkap atau mengusir seekor ayam yang nyelonong masuk jalur rel kereta bawah tanah. Dengan menggunakan sapu, kaus tangan, dan kantong sampah, petugas itu berupaya menghalau ayam tersebut.
Si ayam beberapa kali mengecoh dan menghindari tangkapan petugas. Ayam tersebut baru bisa dilumpuhkan petugas menggunakan mantel yang ditelangkupkan pada ”tamu tak diundang” itu. Pengelola Metro mengatakan, layanan kereta segera bisa dipulihkan setelahnya.
Insiden seperti itu sering terjadi pada jaringan Metro di Mexico City. Pernah terjadi sebelumnya pada tahun ini, seorang perempuan ditangkap—belakangan dilepas—setelah perangkat mesin suci berbahan plastik jatuh ke jalur rel Metro di stasiun lain di Mexico City. Setelah diselidiki, insiden itu ternyata sebuah kecelakaan alias tidak ditemukan unsur kesengajaan.
Insiden-insiden tersebut kerap jadi bahan olok-olok terhadap Wali Kota Mexico City Claudia Sheinbaum. Ia adalah kandidat terkuat untuk dicalonkan oleh partainya Presiden Meksiko Andrés Manuel López Obrador, Partai Morena, pada pemilu presiden tahun 2024.
Pada Mei 2021, jalur layang rel sistem jaringan kereta di ibu kota Meksiko itu ambruk, menewaskan 26 orang dan melukai hampir 100 orang. Hasil penyelidikan menunjukkan, ada kelemahan dalam konstruksi rel jaringan kereta itu. Sebanyak 10 mantan pejabat didakwa dengan kasus penghilangan nyawa orang dan menyebabkan luka dan kerusakan pada properti. Tak satu pun dari mereka ditahan.
Seperti Presiden López Obrador, Wali Kota Sheinbaum kerap menautkan insiden-insiden tersebut sebagai konspirasi pada dirinya. Sedemikian sering insiden itu sampai Presiden López Obrador pernah menginstruksikan 6.000 anggota Garda Nasional berpatroli di platform-platform kereta bawah tanah. (AP)
--------
Serial lain Kilasan Kawat Sedunia:
Hindari Polisi, Pemabuk Bertukar Posisi dengan Anjing
Austria Pasang Kayu Penghalang Pemburu Swafoto ”Frozen”
Hapus Pajak Krim Tabir Surya
Kegigihan Belajar Seorang Ibu dan Putrinya, Lima Kali Wisuda Bareng
Rumah Dikira Dilempar Batu, Ternyata Kejatuhan Batu Meteor