logo Kompas.id
InternasionalPrajurit Terakota Penjaga...
Iklan

Prajurit Terakota Penjaga Mimpi China

Bermula di era Dinasti Qin, prajurit terakota menyimbolkan kekuatan China. Kesetiaan, tekad, dan integritas yang tinggi jadi ciri kejayaan era Qin.

Oleh
ELSA EMIRIA LEBA
· 5 menit baca
Ribuan patung prajurit terakota berjejer rapi dalam gedung pit satu di Museum Situs Mausoleum Kaisar Qinshihuang, Xi’an, Shaanxi, China, Rabu (17/5/2023). Pit satu merupakan pit terbesar dari tiga pit yang ada. Patung terakota dibuat pada masa pemerintahan kaisar pertama Tiongkok yang juga pendiri Dinasti Qin, yakni Qin Shi Huang. Patung-patung ini dibuat untuk menjaga kaisar Qin setelah wafat di alam baka.
KOMPAS/ELSA EMIRIA LEBA

Ribuan patung prajurit terakota berjejer rapi dalam gedung pit satu di Museum Situs Mausoleum Kaisar Qinshihuang, Xi’an, Shaanxi, China, Rabu (17/5/2023). Pit satu merupakan pit terbesar dari tiga pit yang ada. Patung terakota dibuat pada masa pemerintahan kaisar pertama Tiongkok yang juga pendiri Dinasti Qin, yakni Qin Shi Huang. Patung-patung ini dibuat untuk menjaga kaisar Qin setelah wafat di alam baka.

Qin Shi Huang terkenal sebagai kaisar pemersatu China dari Dinasti Qin. Meskipun hanya bertahan selama belasan tahun, dinasti ini memberi warisan luar biasa yang terasa sampai sekarang. Warisan itu adalah ribuan patung prajurit terakota yang setia menjaga mimpi China.

Sengatan matahari menyapu ribuan wajah penasaran orang muda dan tua di Museum Situs Mausoleum Kaisar Qinshihuang, Xi’an, Shaanxi, China, Rabu (17/5/2023). Peluh membasahi dahi, kaki pegal melangkah. Tetapi semangat mereka membara demi memelajari sejarah kuno yang turut membentuk China masa kini.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000