logo Kompas.id
InternasionalBalas Budi Putin kepada MBS
Iklan

Balas Budi Putin kepada MBS

Pendekatan Arab Saudi yang cenderung senyap dan berimbang membuahkan hasil gemilang. Arab Saudi dipercaya terlibat dalam pertukaran tawanan Rusia-Ukraina.

Oleh
Musthafa Abd Rahman dari Kairo, Mesir
· 3 menit baca
Dalam foto yang dirilis oleh Kantor Berita Arab Saudi, Saudi Press Agency (SPA) memperihatkan tawanan perang saat mereka tiba di Riyadh, Arab Saudi pada 21 September 2022 lalu. Mereka bagian dari misi pertukaran tawanan perang Rusia-Ukraina.
SPA / AFP

Dalam foto yang dirilis oleh Kantor Berita Arab Saudi, Saudi Press Agency (SPA) memperihatkan tawanan perang saat mereka tiba di Riyadh, Arab Saudi pada 21 September 2022 lalu. Mereka bagian dari misi pertukaran tawanan perang Rusia-Ukraina.

Harian milik Arab Saudi, Asharq Al-Awsat edisi Kamis (22/9/2022) yang terbit secara serempak di London, Kairo, Beirut, dan Jeddah, menurunkan berita besar di halaman pertama tentang keberhasilan mediasi Putra Mahkota, Pangeran Mohammed bin Salman (MBS), membebaskan 10 milisi asing yang ditangkap Rusia di Ukraina timur. Mereka terdiri dari lima warga Inggris, dua warga AS, serta masing-masing seorang warga Kroasia, Maroko, dan Swedia.

Pembebasan 10 warga asing tersebut merupakan bagian dari tukar-menukar tahanan antara Rusia dan Ukraina yang dilaksanakan pada Rabu (21/9) lalu. Dalam pertukaran tersebut, Ukraina membebaskan 55 tahanan dan Rusia membebaskan 225 tahanan.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000