logo Kompas.id
InternasionalEropa Kembali Diskriminasi...
Iklan

Eropa Kembali Diskriminasi Pengungsi

UE pernah dikecam karena menolak membuka pintu bagi warga Asia dan Afrika yang melarikan dari dari Ukraina. Kini, UE menolak membuka pintu bagi warga Rusia yang menghindari wajib militer

Oleh
KRIS MADA
· 4 menit baca
Dalam foto yang direkam pada 20 September 2022, tampak  iklan yang mempromosikan layanan kontrak tentara dengan gambar seorang prajurit dan slogan bertuliskan "Melayani Rusia adalah pekerjaan nyata" berada di Saint Petersburg. Presiden Rusia Vladimir Putin, Rabu (21/9/2022), memerintahkan mobilisasi terbatas untuk menghadapi perkembangan perang di Ukraina.
AFP/OLGA MALTSEVA

Dalam foto yang direkam pada 20 September 2022, tampak iklan yang mempromosikan layanan kontrak tentara dengan gambar seorang prajurit dan slogan bertuliskan "Melayani Rusia adalah pekerjaan nyata" berada di Saint Petersburg. Presiden Rusia Vladimir Putin, Rabu (21/9/2022), memerintahkan mobilisasi terbatas untuk menghadapi perkembangan perang di Ukraina.

BRUSSELS, JUMAT - Eropa kembali menunjukkan diskriminasi pada pengungsi. Kali ini, korbannya adalah warga Rusia yang menolak ikut wajib militer dalam perang di Ukraina. Perang yang sudah berlangsung lebih dari 7 bulan itu juga terus mendorong harga energi melonjak.Presiden Rusia Vladimir Putin, Rabu (21/9/2022), memerintahkan mobilisasi terbatas untuk menghadapi perkembangan perang di Ukraina. Selepas pengumuman itu, Jumlah pencarian “Cara keluar dari Rusia” melonjak di internet.

Sementara pesawat-pesawat tujuan Turki dan Armenia penuh sampai Senin (26/9/2022). Turki dan Armenia jadi tujuan karena warga Rusia tidak perlu visa untuk masuk ke kedua negara itu.

Editor:
BONIFASIUS JOSIE SUSILO HARDIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000