logo Kompas.id
InternasionalKebijakan The Fed Bayangi...
Iklan

Kebijakan The Fed Bayangi Musim Laporan Kinerja Perusahaan Global

Ada dua sentimen utama yang dinilai rawan menekan animo beli para investor dan pelaku pasar pekan ini, yakni ekspektasi kebijakan moneter yang lebih ketat di Amerika Serikat dan kondisi pandemi Covid-19 di China.

Oleh
ROBERTUS BENNY DWI KOESTANTO
· 4 menit baca
Gubernur The Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell mendengarkan pertanyaan di sebuah sesi wawancara dalam pertemuan FOMC The Fed di Washington DC pada 30 Januari 2019. Para ekonom memperkirakan The Fed akan melanjutkan pengetatan kebijakan moneternya dengan menaikkan tingkat suku bunga pada tahun 2022 ini.
AFP/GETTY IMAGES/ALEX WONG

Gubernur The Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell mendengarkan pertanyaan di sebuah sesi wawancara dalam pertemuan FOMC The Fed di Washington DC pada 30 Januari 2019. Para ekonom memperkirakan The Fed akan melanjutkan pengetatan kebijakan moneternya dengan menaikkan tingkat suku bunga pada tahun 2022 ini.

Sejumlah sentimen yang cenderung negatif bagi pasar saham membayangi musim laporan keuangan perusahaan-perusahaan global pekan ini. Dua sentimen yang dianggap menekan animo beli para investor dan pelaku pasar adalah ekspektasi kebijakan moneter yang lebih ketat di Amerika Serikat dan kondisi pandemi Covid-19 di China.

Ekspektasi kebijakan moneter yang lebih ketat di AS telah meningkatkan imbal hasil surat utang US Treasury pada Senin (18/4/2022). Indeks-indeks saham AS bergerak lebih tinggi di awal perdagangan pada awal pekan. Indeks S&P 500 naik 0,2 persen, sementara Indeks Nasdaq 100 yang sarat saham-saham teknologi cenderung tidak berubah. Indeks dollar AS dan harga emas naik.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000