logo Kompas.id
InternasionalBlinken: AS Akan Pastikan...
Iklan

Blinken: AS Akan Pastikan Indo-Pasifik Bebas dan Terbuka

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken memaparkan pendekatan kebijakan luar negeri AS di Indo-Pasifik. Salah satu variabel, barangkali yang dominan, dalam pembentukan pendekatan itu adalah China.

Oleh
BENNY D KOESTANTO
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/WecvIjnW_Z1lId1ovcHPgbAP5E8=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2FWhatsApp-Image-2021-12-14-at-12.24.57_1639459814.jpeg
KOMPAS/BENNY D KOESTANTO

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken menyapa para hadirin beberapa saat setelah menyampaikan pidatonya tentang visi AS di Indo-Pasifik di Universitas Indonesia Convention Center, Kampus UI, Depok, Jawa Barat, Selasa (14/12/2021).

DEPOK, KOMPAS — Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken pada pidatonya di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Selasa (14/12/2021), menyatakan, AS akan memastikan kawasan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka. Washington siap memperkuat aliansi perjanjian dengan sekutunya di kawasan dan jalinan kemitraan, termasuk dengan ASEAN, seraya menjanjikan lebih banyak investasi di kawasan Indo-Pasifik.

Blinken menyampaikan pidato secara tertulis tentang pendekatan Pemerintah Amerika Serikat (AS) terhadap Indo-Pasifik selama 33 menit. Hadir dalam penyampaian pidato itu sejumlah sivitas akademika Universitas Indonesia (UI) dan tamu undangan secara terbatas. Kunjungan Blinken ke Jakarta menjadi bagian dari kunjungannya ke Malaysia, Thailand, dan Hawaii pada 13-17 Desember.

Editor:
laksanaas
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000