logo Kompas.id
InternasionalKejutan dari Pemilu Parlemen...
Iklan

Kejutan dari Pemilu Parlemen Jepang

Awalnya diperkirakan Partai LDP hanya akan menang tipis dalam pemilu majelis rendah di Jepang. Di pemilu kali ini mereka menghadapi oposisi yang satu suara dalam mengkritik kelambatan LDP mengatasi pandemi Covid-19.

Oleh
Laraswati Ariadne Anwar
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/yf0PPhKW9vCCfrcgY1jzMlutTVg=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F11%2Fjapan-election3_1635731427.jpg
BEHROUZ MEHRI, POOL VIA AP

Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, yang juga Pemimpin Partai Demokratik Liberal (LDP), meletakkan bunga di nama-nama kandidat yang masuk pemilihan umum pada  Minggu (31/10/2021).

TOKYO, SENIN — Partai Liberal Demokratik atau LDP memenangi pemilihan umum di Jepang dan otomatis mengukuhkan Fumio Kishida sebagai Perdana Menteri ”Negeri Matahari Terbit”. Sejauh ini, para pengamat politik memantau kemungkinan perubahan yang mendasar dalam strategi politik internasional Jepang karena Kishida mengusung agenda penambahan anggaran pertahanan dan keamanan.

LDP memenangi 261 kursi di Diet atau parlemen Jepang. Koalisi mereka, Partai Komeito, memenangi 32 kursi. Kemenangan LDP ini, tutur Benoit Hardy-Chartrand, pengamat politik untuk Universitas Temple, Jepang, kepada stasiun televisi CGTN, cukup mengejutkan masyarakat. Pasalnya, pada pemilu kali ini partai-partai oposisi LDP cenderung kompak sehingga awalnya diperkirakan LDP hanya akan menang tipis.

Editor:
Fransisca Romana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000