logo Kompas.id
HiburanMonumen Kegagalan Manusia
Iklan

Monumen Kegagalan Manusia

Geliat seni di dalam pameran ini menawarkan beragam pengetahuan yang begitu dalam.

Oleh
IGNATIUS NAWA TUNGGAL
· 5 menit baca
Pengunjung mengamati instalasi karya Iwan Yusuf dalam pameran Seni Rupa Indonesia Kini: Pascamasa di Galeri Nasional Indonesia, Jakarta, Jumat (29/12/2023). Pameran ini menampilkan karya 12 perupa dengan berbagai latar belakang disiplin. Berlangsung hingga 21 Januari 2024, pameran ini bertujuan untuk menunjukkan perkembangan seni rupa Indonesia terkini.
KOMPAS/ADRYAN YOGA PARAMADWYA

Pengunjung mengamati instalasi karya Iwan Yusuf dalam pameran Seni Rupa Indonesia Kini: Pascamasa di Galeri Nasional Indonesia, Jakarta, Jumat (29/12/2023). Pameran ini menampilkan karya 12 perupa dengan berbagai latar belakang disiplin. Berlangsung hingga 21 Januari 2024, pameran ini bertujuan untuk menunjukkan perkembangan seni rupa Indonesia terkini.

Tiga batang fosil kayu menyangga ukiran ”batu” yang terbuat dari peleburan limbah plastik. Fosil kayu dimaksudkan sebagai fosil masa lalu, sedangkan batu hasil peleburan limbah plastik sebagai fosil masa depan. Seniman penciptanya memaklumkan inilah monumen kegagalan manusia, kegagalan menjaga lingkungan terbebas dari plastik yang membahayakan kehidupan anak cucu kita nanti.

Karya seniman asal Jerman, Franziska Fennert (39), itu diberi judul ”Leluhur Sedang Memandang” (2023). Fennert sudah 10 tahun berkarya dan menetap di Yogyakarta. Ia bagian dari anggota komunitas seniman di kota itu yang kini tengah membangun Monumen Antroposen terbuat dari batu bata hasil peleburan limbah plastik lembaran tipis. Limbah jenis ini tergolong susah didaur ulang lagi.

Editor:
DAHONO FITRIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000