logo Kompas.id
EkonomiBREN Rajai Sektor Energi...
Iklan

BREN Rajai Sektor Energi Terbarukan di Bursa

Jumlah penawaran saham dalam IPO hanya sebesar 3 persen dari modal usaha yang ditempatkan. Dengan demikian, kapitalisasi pasar BREN mencapai Rp 130,4 triliun dengan mayoritas saham dipegang Barito Pacific.

Oleh
ERIKA KURNIA
· 3 menit baca
PT Barito Renewables Energy Tbk resmi melantai di Bursa Efek Indonesia dengan nama BREN, Senin (9/10/2023).
TANGKAPAN LAYAR YOUTUBE BEI

PT Barito Renewables Energy Tbk resmi melantai di Bursa Efek Indonesia dengan nama BREN, Senin (9/10/2023).

JAKARTA, KOMPAS — PT Barito Renewables Energy Tbk resmi melantai di Bursa Efek Indonesia dengan kode emiten BREN, Senin (9/10/2023). Perusahaan yang memproduksi listrik dari tenaga panas bumi ini mengalami kelebihan penawaran setelah mencetak kapitalisasi terbesar di bursa untuk sektor energi terbarukan saat penawaran saham perdana.

Barito Renewables merupakan perusahaan induk energi dari Grup Barito Pacific yang didirikan Prajogo Pangestu, orang terkaya ketujuh di RI versi Forbes. Pada perdagangan perdana saham BREN pagi ini, harga satuan saham melonjak 25 persen ke level Rp 975 per saham dari harga penawaran awal sebesar Rp 780 per saham.

Editor:
ARIS PRASETYO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000