logo Kompas.id
EkonomiPanel Surya di Kampus Nehru,...
Iklan

Panel Surya di Kampus Nehru, Jalan Panjang Energi Baru

Universitas Jawaharlal Nehru di New Delhi, India, mengonversi energi matahari menjadi listrik melalui panel surya di atap kampus. Bagaimana dengan kita?

Oleh
ADI PRINANTYO
· 4 menit baca
Petugas memeriksa kelancaran proses konversi energi melalui panel surya di atap kampus Universitas Jawaharlal Nehru di New Delhi, India, Rabu (14/12/2022). Kegiatan memantau panel surya di atap gedung kampus ini salah satu bagian dari kunjungan kerja tim Indika Energy di India.
KOMPAS/ADI PRINANTYO

Petugas memeriksa kelancaran proses konversi energi melalui panel surya di atap kampus Universitas Jawaharlal Nehru di New Delhi, India, Rabu (14/12/2022). Kegiatan memantau panel surya di atap gedung kampus ini salah satu bagian dari kunjungan kerja tim Indika Energy di India.

Rabu (14/12/2022) pagi, sejumlah petugas mengecek kelancaran konversi energi surya di atap gedung kampus Universitas Jawaharlal Nehru di New Delhi, India. Panel-panel energi surya terpasang di atap delapan gedung kampus, guna menghimpun sinar matahari dan mengonversinya menjadi energi listrik. Pemasangan panel itu dengan kemiringan 23 derajat, menyesuaikan sudut jatuhnya sinar matahari.

Manajemen Universitas Jawaharlal Nehru menerapkan prosedur keamanan dan keselamatan bagi tamu-tamu yang berkunjung, termasuk tim dari Indika Energy Indonesia, berikut sejumlah wartawan yang ikut serta. Helm dan rompi keselamatan wajib dikenakan.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000