logo Kompas.id
EkonomiHarga Udang Anjlok, Alternatif...
Iklan

Harga Udang Anjlok, Alternatif Pasar Perlu Digarap

Melemahnya harga udang dunia perlu disikapi dengan fokus menggarap pasar yang masih terbuka dan memproduksi udang sesuai tren kebutuhan pasar.

Oleh
BM LUKITA GRAHADYARINI
· 4 menit baca
Pekerja memberi pakan udang vaname di tambak udang PT Nayottama Kelola Laut Indonesia, Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (7/8/2022).
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Pekerja memberi pakan udang vaname di tambak udang PT Nayottama Kelola Laut Indonesia, Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (7/8/2022).

JAKARTA, KOMPAS — Harga komoditas udang yang merupakan primadona ekspor perikanan sedang terpuruk. Merosotnya harga udang hingga 45 persen memukul petambak di Tanah Air. Strategi pasar perlu diterapkan untuk menggarap pasar alternatif serta fokus menghasilkan produk udang bernilai tambah.

Ketua Umum Asosiasi Produsen, Pengolahan, dan Pemasaran Produk Perikanan Indonesia Budhi Wibowo mengungkapkan, penurunan harga udang internasional dipicu oleh resesi ekonomi global. Komoditas udang tetap diminati, tetapi terjadi pergeseran pasar. Di antaranya, konsumen lebih berminat pada udang berukuran lebih kecil.

Editor:
NUR HIDAYATI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000