logo Kompas.id
EkonomiEkonom: Konsumsi Lebih Dominan...
Iklan

Ekonom: Konsumsi Lebih Dominan dalam Pembentukan Inflasi

Inflasi Mei 2022 dinilai para ekonom lebih dipengaruhi oleh kenaikan konsumsi rumah tangga. Inflasi merupakan gejala alami kenaikan konsumsi rumah tangga, buah dari aktivitas ekonomi yang menggeliat kembali.

Oleh
BENEDIKTUS KRISNA YOGATAMA
· 4 menit baca
Aktivitas warga membeli kebutuhan sehari-hari di Pasar Sumber Arta, Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (4/4/2022). Kenaikan harga barang kebutuhan menambah beban masyarakat memasuki Ramadhan dan Lebaran tahun ini. Situasi pasar global serta geopolitik dunia turut mengerek harga sejumlah bahan pangan pokok di Tanah Air beberapa bulan terakhir.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Aktivitas warga membeli kebutuhan sehari-hari di Pasar Sumber Arta, Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (4/4/2022). Kenaikan harga barang kebutuhan menambah beban masyarakat memasuki Ramadhan dan Lebaran tahun ini. Situasi pasar global serta geopolitik dunia turut mengerek harga sejumlah bahan pangan pokok di Tanah Air beberapa bulan terakhir.

JAKARTA, KOMPAS — Fenomena kenaikan konsumsi rumah tangga dinilai lebih dominan terjadi dalam pembentukan inflasi umum Mei 2022. Inflasi menjadi gejala alami hasil dari kenaikan konsumsi rumah tangga, buah dari aktivitas ekonomi yang menggeliat kembali.

Pada Kamis (2/6/2022), Badan Pusat Statistik (BPS) merilis, tingkat inflasi umum Mei 2022 mencapai 0,4 persen secara bulanan dan 3,55 persen secara tahunan. Adapun inflasi umum pada kalender tahun berjalan atau periode Januari-Mei 2022 mencapai 2,56 persen. Tingkat inflasi tersebut berada di kisaran target inflasi tahunan oleh pemerintah dan Bank Indonesia (BI) yang 2-4 persen.

Editor:
MUKHAMAD KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000