Petualangan Imajinatif di Australia Barat

Australia barat menawarkan beragam pengalaman wisata unik, terdiri atas warisan alam dan budaya. Beberapa destinasi yang terdaftar di UNESCO World Heritage ada di sini. Anda juga bisa memperluas wawasan dengan mengenal salah satu kultur tertua di dunia. Australia Barat menjanjikan petualangan dunia imajinatif bagi tiap turis.

TAMAN NASIONAL KALBARRI

D

i Taman Nasional Kalbarri, Coral Coast, contohnya, Anda bisa menyaksikan keajaiban alam berupa formasi batu yang terkikis Sungai Murchison selama jutaan tahun, sehingga membentuk lengkungan batu raksasa. Fenomena ini membingkai pemandangan ngarai yang menakjubkan. Dari atas “jendela alam” ini, Anda dapat menikmati panorama lembah yang luas, dihiasi tebing merah, vegetasi hijau subur, dan aliran sungai yang berkelok-kelok.

DOK: TOURISM WESTERN AUSTRALIA
DOK: TOURISM WESTERN AUSTRALIA

PERTH

P

erth, ibu kota Australia Barat, terkenal dengan keindahannya saat matahari terbenam. Langit akan disapu warna-warna magis, mulai dari merah muda, jingga, hingga ungu. Pemandangan ini semakin indah dengan siluet gedung pencakar langit kota yang berkilauan. Anda dapat menikmati momen indah ini dari berbagai tempat di Perth, seperti Kings Park, Elizabeth Quay, atau Pantai Cottesloe.

FREMANTLE

B

ila Anda ingin mencicipi kuliner laut yang segar dan lezat, Fremantle menjadi destinasi yang oke. Di sini, terdapat pelabuhan kapal nelayan yang terkenal. Deretan restoran dan kafe di sepanjang dermaga menawarkan hidangan khas Australia, seperti fish and chips yang dimasak menggunakan ikan lokal yang baru ditangkap. Anda bisa menikmati hidangan lezat ini sambil menatap pemandangan laut yang indah.

DOK: TOURISM WESTERN AUSTRALIA

PINK LAKE

D

i Port Gregory terdapat danau berwarna merah muda memukau, yaitu Pink Lake atau Hutt Lagoon. Warna danau ini dihasilkan oleh keberadaan alga Dunaliella salina yang memproduksi pigmen merah. Keindahan Pink Lake semakin menakjubkan saat matahari terbit dan terbenam yang warnanya berubah menjadi merah muda dan ungu yang fantastis. Pink Lake adalah tempat yang ideal untuk wisata alam, fotografi, dan menikmati keunikan alam Australia Barat.

DOK: TOURISM WESTERN AUSTRALIA

MUNDARING WEIR

I

ni adalah bendungan bersejarah yang terletak di Perth Hills. Mundaring Weir yang memainkan peran penting bagi Australia ini dibangun pada 1903. Bendungan ini menjadi sumber air utama bagi Kota Perth dan menopang industri pertambangan di Kalgoorlie. Anda dapat menikmati pemandangan danau yang luas, taman yang terawat, dan jalur pejalan kaki yang indah di sekitar bendungan.

Australia Barat kini juga semakin ramah bagi wisatawan Muslim. Bagi wisatawan Muslim yang akan jalan-jalan ke sana, bisa menyusun rencana perjalanan dengan mempelajari buku Panduan Wisata Muslim yang bisa diakses di westernaustralia.com. Buku panduan yang diluncurkan oleh Tourism Western Australia (Tourism WA) ini memuat informasi antara lain pilihan makanan halal, fasilitas ibadah, dan masjid yang dapat diakses di kota-kota utama Australia Barat.