logo Kompas.id
UtamaGrab Jalin Kerja Sama dengan...
Iklan

Grab Jalin Kerja Sama dengan DKI Kembangkan Standar Keselamatan Skuter Listrik

Isu keselamatan sedang menjadi pembicaraan serius pada penggunaan skuter listrik di Jakarta. Grab Indonesia berdialog dengan Dinas Perhubungan DKI Jakarta membahas regulasi keselamatan pengguna skuter listrik.

Oleh
Ayu Pratiwi
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/tVYpKzyd8AA1nv8Qy8MruSzbkVs=/1024x566/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2F9fe59c67-41a7-4150-befc-7279cbc822f6_jpg.jpg
KOMPAS/RIZA FATHONI

Warga mengendarai skuter listrik sewaan di trotoar kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2019). Dishub DKI sedang memfinalisasi aturan penggunaan skuter listrik dalam bentuk pergub. Regulasi itu salah satunya melarang skuter listrik melintasi trotoar dan jembatan penyeberangan orang (JPO) yang ditargetkan selesai pada Desember 2019. Skuter listrik juga tidak boleh beroperasi pada saat hari bebas kendaraan bermotor digelar.

JAKARTA, KOMPAS — Grab Indonesia membuka dialog dengan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta dalam rangka membahas regulasi skuter listrik. Kerja sama yang menurut rencana berlaku per Desember 2019 itu untuk memastikan penggunaan skuter listrik atau alat mobilitas pribadi lainnya aman.

”Kami mendukung rencana pemerintah untuk membuat peraturan yang dapat melindungi keamanan pengguna. Keamanan dan keselamatan pengguna kami adalah dan selalu menjadi prioritas utama kami,” kata Presiden Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata, melalui pernyataan tertulis yang dirilis pada Jumat (15/11/2019).

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000