logo Kompas.id
Utama”Rossoneri” Sibuk Mencari Jati...
Iklan

”Rossoneri” Sibuk Mencari Jati Diri

Debut Stefano Pioli sebagai pelatih AC Milan pada laga kontra Lecce berakhir dengan hasil yang kurang memuaskan. Pioli masih butuh waktu untuk membangun karakter tim.

Oleh
HERPIN DEWANTO PUTRO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lo-9bM5KCEP1whnAJRVHiKXyH7o=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F10%2Fmillec01_1571675479.jpg
MIGUEL MEDINA / AFP

Kapten AC Milan Alessio Romagnoli (atas) berebut bola di udara dengan gelandang Lecce Marco Mancosu pada laga Serie A antara AC Milan dan Lecce di Stadion San Siro, Milan, Senin (21/10/2019) dini hari WIB. Laga berakhir imbang, 2-2.

MILAN, SENIN — Pada pertengahan 2017, AC Milan bertekad mewujudkan ambisi untuk kembali merajai Italia. Lebih dari 20 juta euro (Rp 1,9 triliun) digelontorkan untuk membeli pemain baru dan membangun skuad. Namun, tim ”Rossoneri” masih sibuk mencari jati diri di Stadion San Siro, Senin (21/10/2019) dini hari WIB, dan kesulitan mendulang poin.

Mimpi-mimpi yang dibangun dan kemudian ditinggalkan oleh pengusaha asal China, lI Yonghong, pada pertengahan 2017 itu telah menjadi mimpi buruk. Alih-alih merajai Italia, Milan kini justru terperosok ke papan bawah klasemen Liga Italia. Laga kontra Lecce yang berakhir imbang 2-2 di San Siro itu  masih memperlihatkan Milan yang kebingungan dan kehilangan karakter.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000