logo Kompas.id
UtamaPerkelahian Hebat Anak Buah...
Iklan

Perkelahian Hebat Anak Buah Kapal Ikan di Laut Arafura

Sejumlah anak buah kapal KM Mina Sejati dilaporkan tewas dibunuh sesama ABK saat kapal ikan yang membawa 30 orang itu sedang mencari ikan di Laut Arafura di dekat Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku.

Oleh
FRANSISKUS PATI HERIN
· 3 menit baca

AMBON, KOMPAS — Sejumlah anak buah kapal KM Mina Sejati dilaporkan tewas dibunuh oleh sesama ABK saat kapal ikan yang membawa 30 orang itu sedang mencari ikan di Laut Arafura di dekat Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku. Laporan sementara, dua orang meninggal tercebur di laut dan lima orang tewas di dalam kapal. Nasib belasan awak lainnya belum jelas.

Kepala Pangkalan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Tual Salman Mokoginta yang dihubungi Kompas pada Minggu (18/8/2019) mengatakan, peristiwa itu terjadi sehari sebelumnya, Sabtu petang. Lokasi pembantaian sekitar 100 mil laut (sekitar 185 kilometer) arah selatan Dobo, ibu kota Kabupaten Kepulauan Aru.

Kami sudah bergerak sekitar 10 mil laut (18,5 kilometer), terus katanya ada perintah dari pusat bahwa kapal Basarnas ditarik pulang. Katanya membahayakan keselamatan tim.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000