logo Kompas.id
UtamaCuaca Kandaskan Astra Honda
Iklan

Cuaca Kandaskan Astra Honda

Oleh
Yulvianus Harjono dari Suzuka Jepang
· 3 menit baca

SUZUKA, KOMPAS – Ambisi tim Indonesia, Astra Honda Racing Team (AHRT), untuk memenangi Balap Ketahanan Suzuka 4 Hours di Jepang, Sabtu (27/7/2019) kandas menyusul kecelakaan yang dipicu cuaca ekstrem. Balap ketahanan motor itu digelar di tengah guyuran hujan dan angin kencang yang melanda sebagian wilayah Jepang menyusul munculnya badai tropis Nari.

https://cdn-assetd.kompas.id/BTcdSMEeBs5phO9dDFWbYCD4uOg=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F07%2FP1020473_2_1564206613.jpg
KOMPAS/YULVIANUS HARJONO

Pebalap muda Indonesia, Lucky Hendriansya, melintasi Sirkuit Suzuka Jepang dalam balap ketahanan Suzuka 4 Hours, Sabtu (27/7/2019).

Tim AHRT, yang diperkuat Irfan Ardiansyah dan Lucky Hendriansya, sebetulnya memulai balapan estafet itu dengan bagus. Start dari posisi ketiga, Irfan—yang berperan sebagai pebalap pertama AHRT di balapan itu—tancap gas dan menempati peringkat kedua di putaran pertama. Ia hanya tertinggal dari pebalap tim Blue Max Katokentsu asal Jepang, Otojiro Tanimoto, yang melesat dari peringkat keempat.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000