Program Naturalisasi di DKI Jakarta Diharapkan Segera Selesai
jika banjir yang terjadi pada tahun ini tidak lebih parah dibanding beberapa tahun lalu, hal tersebut disebabkan karena pemerintahan sebelumnya sudah menjalankan program normalisasi sungai.
Petugas pemadam kebakaran Jakarta Selatan mengevakuasi warga di kelurahan Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, yang sedang dilanda banjir akibat melupanya Kali Ciliwung, Jumat (26/4/2019). Banjir kiriman tersebut menyebabkan sejumlah kawasan di Jakarta yang berada tepian kali tersebut terutama daerah yang belum terkena proyek naturalisasi, kebanjiran.
JAKARTA, KOMPAS-- Program naturalisasi sungai yang dijalankan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta diharapkan selesai sebelum Jakarta dikepung banjir. Saat ini, banjir di DKI belum terlalu parah karena curah hujan yang relatif rendah dan tidak merata.
Pengamat tata kota, Yayat Supriatna, menjelaskan, DKI Jakarta akan dilanda banjir jika curah hujan sudah mencapai 50-100 mm per hari. Menurut ia, intensitas hujan masih rendah dan pada April lalu, wilayah DKI Jakarta hanya dilanda banjir kiriman.


