logo Kompas.id
UtamaOase Saat Kering Prestasi
Iklan

Oase Saat Kering Prestasi

Oleh
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/bgt1nXoyJc3gHTobaVFRElVgsxA=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F07%2F67973945.jpg
REUTERS/KALLE PARKKINEN/LEHTIKUVA

Pelari muda Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, meluapkan kegembiraannya setelah memenangi nomor lari 100 meter Kejuaraan Dunia Atletik U-20 tahun 2018 di Tampere, Finlandia, Kamis (12/7/2018) dini hari WIB

JAKARTA, KOMPAS - Di tengah minimnya prestasi atletik Indonesia, keberhasilan sprinter muda Lalu Muhammad Zohri (18) menjadi oase dan kebanggaan bangsa. Atlet asal Karang Pansor, Pemenang Barat, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat itu, mengukir sejarah dengan menjadi sprinter pertama Indonesia yang meraih medali emas pada nomor lari 100 meter di Kejuaraan Dunia Atletik U20 IAAF 2018 di Tampere, Finlandia, Kamis (12/7/2018) dini hari WIB.

Berlari pada lintasan kedelapan pada final di Stadion Ratina, Tampere, bersaing dengan tujuh sprinter junior terbaik dunia termasuk dua sprinter Amerika Serikat, Lalu finis terdepan dengan waktu 10,18 detik. Catatan waktu ini hanya terpaut 0,01 detik dengan rekor nasional 10,17 detik yang diciptakan Suryo Agung Wibowo pada SEA Games 2009.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000