logo Kompas.id
UtamaPesawat Kepresidenan Jadi...
Iklan

Pesawat Kepresidenan Jadi Pesawat Perdana yang Mendarat

Oleh
Nina Susilo
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/-PZ-utoPam5KdbNZJYr44LE4TmI=/1024x682/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F05%2FWhatsApp-Image-2018-05-24-at-10.08.21-AM.jpeg
KOMPAS/NINA SUSILO

Pesawat kepresidenan Boeing 737-800 tiba di Bandara Internasional Jawa Barat di Kertajati, Majalengka, Kamis (24/5/2018). Ini adalah pendaratan perdana di bandara seluas 1.100 hektar tersebut. Selanjutnya, Bandara Internasional Jawa Barat akan digunakan melayani pemudik ke lima kota.

MAJALENGKA, KOMPAS — Pesawat kepresidenan Boeing 737-800 menjadi pesawat pertama yang mendarat di Bandara Internasional Jawa Barat, Majalengka, Kamis (24/5/2018) pagi. Pesawat yang ditumpangi Presiden Joko Widodo dan rombongan bertolak dari Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma.

Pesawat kepresidenan ini disambut dengan prosesi water salute saat tiba di Bandara Internasional Jawa Barat pukul 09.20. Pendaratan perdana ini sekaligus menandai dimulainya operasional Bandara Internasional Jawa Barat. Setelahnya, sebuah pesawat sipil dari Bandung juga akan mendarat di bandara tersebut. Adapun peluncuran bandara yang lebih dikenal sebagai Bandara Kertajati ini dilakukan pada Juli 2018.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000