logo Kompas.id
SosokFaruk Hakam Cari Cara Kembali ...
Iklan

Faruk Hakam Cari Cara Kembali ke Sekolah

Faruk Hakam alias Bojes kapok tidak sekolah karena membayangkan masa depannya akan suram. Dia mengajak puluhan temannya yang putus sekolah untuk kembali sekolah. Dia akan mengajak polisi untuk membujuk teman-temannya.

Oleh
MOHAMMAD HILMI FAIQ
· 6 menit baca
Faruk Hakam
KOMPAS/MOHAMMAD HILMI FAIQ

Faruk Hakam

Faruk Hakam sadar bahwa tanpa pendidikan yang memadai, sulit bagi seseorang untuk hidup dengan baik di masa depan. Untuk itu, dia kembali ke sekolah setelah sempat putus sekolah selama dua tahun. Dia berulang kali membujuk puluhan temannya yang juga putus sekolah untuk kembali menimba ilmu di sekolah karena dia tak ingin masa depan kawan-kawannya suram.

Faruk Hakam (17) duduk dengan penuh percaya diri ketika berbincang di rumahnya, Desa Tonggurambang, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur, Rabu (1/6/2022). Berkemaja warna gelap dengan dua kancing teratas tidak dikaitkan, suaranya yang serak dan bertenaga menunjukkan bahwa Faruk yang akrab disapa Bojes ini mempunyai keberanian dan prinsip memperjuangkan hal yang dia yakini.

Editor:
MARIA SUSY BERINDRA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000