logo Kompas.id
SosokSetia Menjaga Terowongan Air...
Iklan

Setia Menjaga Terowongan Air di Tebing Gunung Slamet

Kusnanto dan Agus Salimin setia merawat saluran dan terowongan air di lereng Gunung Slamet, Banyumas, Jawa Tengah, yang menghidupi warga di enam desa.

Oleh
WILIBRORDUS MEGANDIKA WICAKSONO
· 4 menit baca
Kusnanto (kiri) dan Agus Salimin membersihkan terowongan air sepanjang 550 meter di lereng selatan Gunung Slamet, Banyumas, Jawa Tengah, Jumat (28/1/2022).
KOMPAS/WILIBRORDUS MEGANDIKA WICAKSONO

Kusnanto (kiri) dan Agus Salimin membersihkan terowongan air sepanjang 550 meter di lereng selatan Gunung Slamet, Banyumas, Jawa Tengah, Jumat (28/1/2022).

Lima tahun terakhir, Kusnanto (60) dan Agus Salimin (48) tekun merawat saluran irigasi di perbukitan Gunung Slamet, Jawa Tengah. Kadang mereka bertaruh nyawa saat membersihkan irigasi yang menembus terowongan gelap sepanjang 550 meter. Hal itu mereka lakukan agar petani di sejumlah desa mendapat air.

Berada di ketinggian sekitar 700 meter di atas permukaan laut, terowongan air Tirtapala tampak sebagian dari pelataran parkir wisatawan Curug Gomblang. Aliran airnya yang berasal dari hulu Sungai Logawa cukup deras. Terowongan ini berkelok-kelok mengikuti kontur tebing perbukitan kaki Gunung Slamet.

Editor:
BUDI SUWARNA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000