logo Kompas.id
RisetPrediksi Piala Dunia 2022,...
Iklan

Prediksi Piala Dunia 2022, Qatar Lebih Diunggulkan Melawan Ekuador

Qatar menyimpan sejumlah keuntungan melawan Ekuador di partai pembuka Piala Dunia 2022. Catatan prestasi tuan rumah di laga pembuka tiap Piala Dunia dan rekam jejak pertandingan di kandang menjadi nilai lebih bagi Qatar.

Oleh
ANDREAS YOGA PRASETYO
· 5 menit baca
Penyerang Qatar Almoez Ali mencetak gol ke gawang Jepang di final Piala AFC 2019 (1/2/2019).
AFP/GIUSEPPE CACACE

Penyerang Qatar Almoez Ali mencetak gol ke gawang Jepang di final Piala AFC 2019 (1/2/2019).

Qatar dan Ekuador baru pertama kali akan menjalani pertandingan di turnamen resmi. Sebelumnya, kedua tim hanya menjalani tiga laga persahabatan. Data pertandingan kedua tim yang dikumpulkan Litbang Kompas menunjukkan, sejak bertanding pada 1938, Ekuador belum pernah menjalani pertandingan di kejuaraan resmi melawan Qatar. Demikian pula dengan Qatar. Dari 333 pertandingan yang dijalaninya sejak 1972, belum sekalipun bertemu Ekuador di turnamen dunia.

Minimnya perjumpaan kedua tim tidak dapat dilepaskan dari letak geografis kedua negara yang berbeda benua. Ekuador teletak di belahan dunia Amerika bagian selatan, sedangkan Qatar berada di Benua Asia. Perbedaan lokasi membuat keduanya terpisah zona sepak bola.

Editor:
YOHAN WAHYU
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000