logo Kompas.id
RisetPeneguhan Dominasi PKS di...
Iklan

Peneguhan Dominasi PKS di Pilgub Sumbar

Dalam 15 tahun terakhir, PKS mampu mempertahankan dominasinya di pemilihan gubernur Sumatera Barat. Modal besar bagi PKS menjadikan provinsi ini sebagai basis politiknya di kontestasi Pemilu 2024.

Oleh
Dedy Afrianto
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/QpIFL1idGU0fQYOi_u0oS6MXgVc=/1024x695/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2Ff161c0d2-6418-4ac5-986e-3abf0f8095cf_jpg.jpg
KOMPAS/YOLA SASTRA

Pasangan calon gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi-Audy Joinaldy, didampingi petinggi partai dan perwakilan sukarelawan mendeklarasikan kemenangan mereka di posko pemenangan di Padang, Kamis (10/12/2020). Berdasarkan hasil hitung nyata internal tim pemenangan, Mahyeldi-Audy memenangi pilgub Sumbar dengan perolehan suara 32,64 persen, disusul pesaing terdekat Nasrul Abit-Indra Catri dengan perolehan suara 30,05 persen.

Untuk ketiga kalinya dalam 15 tahun terakhir, kader PKS kembali meraih suara terbanyak dalam pemilihan gubernur di Sumatera Barat. Kantong-kantong suara yang dikuasai tidak banyak mengalami perubahan dibandingkan Pilkada 2015. PKS membuktikan masih memiliki taring di tengah kuatnya dominasi Gerindra  yang pada Pemilu 2019 menguasai lebih dari dua pertiga daerah di Sumatera Barat.

Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sumatera Barat telah menetapkan hasil perolehan suara dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur pada 20 Desember 2020. Melalui rapat pleno terbuka, pasangan Mahyeldi Ansharullah-Audy Joinaldy yang diusung oleh PKS dan PPP unggul dibandingkan tiga kontestan lainnya dengan raihan 32,4 persen suara.

Editor:
yohanwahyu
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000