logo Kompas.id
Politik & HukumParpol Kian Intens Bahas...
Iklan

Parpol Kian Intens Bahas Capres 2024

Penyiapan calon pemimpin bangsa diakui sebagai salah satu topik yang dibicarakan dalam pertemuan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Joko Widodo di Istana Batutulis, Sabtu lalu.

Oleh
KURNIA YUNITA RAHAYU, Axel Joshua Halomoan Raja Harianja
· 5 menit baca
Rangkaian foto lukisan para presiden Republik Indonesia tergambar di sebuah tembok di kawasan Cipondoh, Tangerang, Banten, Rabu (18/8/2021). Survei Litbang Kompas pada April 2021 menunjukkan, masih banyak masyarakat yang belum menentukan pilihan calon presiden (capres).
KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN

Rangkaian foto lukisan para presiden Republik Indonesia tergambar di sebuah tembok di kawasan Cipondoh, Tangerang, Banten, Rabu (18/8/2021). Survei Litbang Kompas pada April 2021 menunjukkan, masih banyak masyarakat yang belum menentukan pilihan calon presiden (capres).

  • Pertemuan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Joko Widodo di Istana Batutulis, Bogor, Sabtu lalu, salah satunya membicarakan calon pemimpin nasional di 2024.
  • Pertemuan di lokasi yang selalu dipilih Megawati untuk mempersiapkan pemimpin masa depan itu disebut telah melahirkan keputusan penting.
  • Dalam menentukan sosok capres, PDI-P tak hanya mempertimbangkan elektabilitas, tetapi juga kapabilitas dalam memimpin dan menjawab berbagai persoalan bangsa.

JAKARTA, KOMPAS — Menyusul pendeklarasian Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden dari Partai Nasdem, pembicaraan di kalangan internal partai politik untuk menentukan figur yang akan diusung dalam Pemilihan Presiden 2024 kian intens. Namun, pembahasan seyogianya tak hanya mempertimbangkan faktor elektoral, tetapi juga kapabilitas figur yang akan diusung. Ini penting karena parpol dapat melahirkan calon pemimpin yang juga mampu menjawab berbagai persoalan bangsa.

Editor:
ANITA YOSSIHARA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000