logo Kompas.id
Politik & HukumKeteladanan Pemimpin Efektif...
Iklan

Keteladanan Pemimpin Efektif Cegah Kekerasan Aparat

Tindakan tak manusiawi tiga anggota TNI AD dalam kasus kecelakaan di Nagreg kian memperpanjang jumlah kasus kekerasan oleh aparat. Masalahnya ada pada kultur, keteladanan pimpinan, serta sistem pengawasan dan pendidikan.

Oleh
Norbertus Arya Dwiangga Martiar
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/NbBcHIrBat5EQEG5SUBq2U3HDNM=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2F584841b9-e7e1-4e44-af92-d872b2ed784f_jpg.jpg
KOMPAS/MACHRADIN WAHYUDI RITONGA

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman (tengah) melakukan tabur bunga di makam Salsabila (14) bersama ayah Salsabila, Jajang (kanan), di Desa Ciaro, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). Salsabila merupakan korban tabrakan dari tiga anggota TNI AD di Nagreg, 8 Desember 2021 silam.

JAKARTA, KOMPAS — Tindakan tak manusiawi tiga anggota TNI Angkatan Darat dalam kasus kecelakaan di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kian memperpanjang jumlah kasus kekerasan oleh aparat keamanan, baik anggota TNI ataupun Polri, terhadap warga sipil. Setumpuk aturan hukum yang dibuat tidak cukup untuk mencegah terus berulangnya kasus kekerasan. Harus disertai keteladanan pimpinan selain pentingnya mengevaluasi sistem pendidikan dan pengawasan.

”Masalahnya ada pada soal kultur, kemudian keteladanan dari pimpinan, lalu soal pengawasan dan pengendaliannya. Kalau aturannya sudah banyak, tapi ternyata itu saja tidak cukup,” ujar Direktur Institute for Security and Strategic Studies Khairul Fahmi saat ditanya pendapatnya terkait kejadian kecelakaan Nagreg dan sejumlah kasus kekerasan terhadap masyarakat oleh anggota TNI dan Polri sebelumnya, Selasa (28/12/2021).

Editor:
Antonius Ponco Anggoro
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000