logo Kompas.id
Politik & Hukum177.212 Personel TNI dan Polri...
Iklan

177.212 Personel TNI dan Polri Dikerahkan untuk Operasi Lilin 2021

Operasi Lilin 2021 digelar pada 24 Desember 2021 hingga 3 Januari 2022. Operasi fokus pada pengamanan serta pembatasan kegiatan masyarakat dan pelayanan di tempat mobilitas publik untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Oleh
Kurnia Yunita Rahayu
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/B79UoqZoe3V0NTRys3le3Yzl3OM=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2F242bd78b-3c80-4011-82a3-4ad6355b618b_jpg.jpg
Kompas/Hendra A Setyawan

Aparat kepolisian mengikuti apel pasukan Operasi Lilin Jaya 2020 di Kawasan Monumen Nasional, Jakarta, Senin (21/12/2020).

JAKARTA, KOMPAS — Kepolisian Negara Republik Indonesia akan menggelar Operasi Lilin 2021 pada 24 Desember 2021-3 Januari 2022 yang melibatkan 177.212 aparat gabungan TNI dan Polri. Operasi fokus pada pengamanan serta pembatasan kegiatan masyarakat dan pelayanan di tempat mobilitas publik untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Komisaris Besar Ahmad Ramadhan, Rabu (22/12/2021), mengatakan, menjelang Natal dan Tahun Baru, kepolisian akan menggelar Operasi Lilin 2021 pada 24 Desember 2021-3 Januari 2022. Operasi melibatkan 177.212 aparat gabungan TNI/Polri dan pemangku kepentingan lainnya. Mereka bertugas mengamankan situasi di fasilitas publik, seperti tempat ibadah, pusat perbelanjaan, dan obyek wisata.

Editor:
Antonius Ponco Anggoro
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000