logo Kompas.id
Politik & HukumSebanyak 19.000 Warga...
Iklan

Sebanyak 19.000 Warga Malioboro Divaksin, Lainnya Siap-siap Dihubungi

Yogyakarta kota pertama yang didatangi Presiden Jokowi saat menyelenggarakan vaksinasi. Senin ini, pemda Yogya tercatat menyelenggarakan vaksin untuk sebanyak 19.000 pedagang dan pegawai toko di Jalan Malioboro

Oleh
FX LAKSANA AS
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/b6WeC0lbKVMgg1-50G-LB7MIuf8=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2FWhatsApp-Image-2021-03-01-at-11.52.31_1614574560.jpeg
SCREENSHOT VIDEO SEKRETARIAT PRESIDEN

Pedagang Pasar Beringharjo mendapat giliran vaksinasi di Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (01/03/2021). Total sasaran vaksinasi pada kesempatan itu adalah 19.000 orang. Selain pedagang Pasar Beringharjo, pedagang kaki lima serta pemilik-pegawai toko di Jalan Malioboro juga mendapatkan vaksinasi.

JAKARTA, KOMPAS – Pemerintah menyelenggarakan vaksinasi untuk sebanyak 19.000 pedagang dan pegawai toko di Jalan Malioboro, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (01/03/2021). Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meninjau pelaksanaan vaksinasi.

”Kita harapkan ini segera diselesaikan sehingga ekonomi pulih kembali, dan bisa bangkit kembali. Kemudian pariwisata di Yogya bisa menggeliat kembali dan menumbuhkan ekonomi yang ada di Provinsi DIY, khususnya di Kota Yogya,” kataa Presiden dalam keterangan pers usai meninjau vaksinasi.

Editor:
suhartono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000