logo Kompas.id
Politik & HukumBerharap Pemilu Lebih...
Iklan

Berharap Pemilu Lebih Berkualitas

Revisi UU No 7/2017 tentang Pemilu diyakini bisa meningkatkan kualitas pemilu. Namun, upaya ini layu sebelum berkembang setelah mayoritas fraksi di DPR sepakat menghentikan pembahasan RUU itu.

Oleh
ARITA NUGRAHENI/Litbang Kompas
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/MY-YgMR42EhrxA2WFA8tNjZOHOE=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2F20190405_BALIHO_C_web_1554455601.jpg
KOMPAS/PRIYOMBODO

Bendera partai politik peserta Pemilu 2019 memenuhi pinggiran jalan layang di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (5/4/2019).

Keyakinan masyarakat terhadap dampak positif revisi UU Pemilu terekam dari hasil jajak pendapat Kompas awal bulan ini. Hampir 60 persen responden jajak pendapat meyakini upaya revisi terhadap Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum dapat meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemilu.

Salah satu isu yang turut memengaruhi persepsi publik akhir-akhir ini adalah terkait keserentakan antara pemilihan umum dan pemilihan kepala daerah di tahun 2024 jika revisi UU Pemilu tidak jadi dilakukan. Beban kinerja penyelenggara di Pemilu 2019 yang begitu berat dengan penggabungan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif menjadi memori yang menghantui publik jika Pemilu 2024 bebannya ditambah dengan pelaksanaan pilkada.

Editor:
Antony Lee, Antonius Ponco Anggoro
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000