logo Kompas.id
Politik & HukumTerkendala Jaringan Internet, ...
Iklan

Terkendala Jaringan Internet, Ratusan TPS Tidak Terapkan Sirekap

Penghitungan suara dengan memanfaatkan teknologi informasi, Sirekap, tidak dilaksanakan di seluruh wilayah yang menggelar pilkada 2020. Papua, Papua Barat, dan Maluku tak menggunakannya karena ada kendala akses internet

Oleh
IQBAL BASYARI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/hvxlDpOAINOy7-ULjqioUtVdsng=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F09%2F2b1c4c2a-5df4-40bf-8c17-64de6e4a9ce2_jpg.jpg
Kompas/Wawan H Prabowo

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman menjelaskan alur proses penghitungan suara dalam simulasi penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) pada penghitungan perolehan suara Pilkada Serentak 2020 di Hotel Santika Depok, Jawa Barat, Kamis (17/9/2020). Sirekap diharapkan menjadi titik awal proses perubahan penyelenggaraan pemilu, dari manual ke digital, sehingga pemilu dapat dilaksanakan dengan efektif dan efisien. Melalui Sirekap, petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) tidak perlu kerja lembur lagi seperti pada Pemilu 2019 lalu.

JAKARTA, KOMPAS – Ratusan tempat pemungutan suara di Papua, Papua Barat, dan Maluku Utara tidak akan menerapkan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) saat proses rekapitulasi suara pemilihan kepala daerah 2020. Daerah-daerah tersebut tidak memiliki akses internet yang memadai.

Komisioner Komisi Pemilihan Umum, Evi Novida Ginting, saat diskusi dengan tajuk “Coffee Morning Penggunaan Aplikasi Sirekap Sebagai Sarana Publikasi Hasil Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Serta Alat Bantu dalam Pemilihan 2020”, Senin (7/12/2020) mengatakan, ratusan TPS di Provinsi Papua, Papua Barat, dan Maluku Utara  tak menggunakan Sirekap.  Mereka tetap menggunakan penghitungan manual saat tahap rekapitulasi suara dan tetap menggunakan penghitungan manual menggunaan Microsoft Excel.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000